Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Mahasiswa dan Dosen FIB UBH Menjadi Presenter Seminar Internasional di Malaysia
Selasa, 02 Juli 2019 Informasi Kampus

Mahasiswa dan Dosen FIB UBH Menjadi Presenter Seminar Internasional di Malaysia

"Persiapan yang matang akan membuahkan hasil yang maksimal,"demikian kata Temmy Thamrin, Ph.D, dosen Prodi Sastra Inggris FIB Universitas Bung Hatta.

Dua belas orang mahasiswa Program Studi Sastra Inggris dan satu orang dari Prodi Sastra Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Bung Hatta unjuk diri mempresentasikan hasil penelitian mereka di International conference ICCTAR 2019, Melaka, Malaysia (26-29/6/19).

Lima orang mengikuti oral presentation dan delapan orang lainnya mengikuti poster presentation. Penguasaan bahasa Inggris dan memahami topik presentasi yang baik membuat mereka tampil dengan percaya diri. Hasil research yang dipresentasikan adalah penelitian untuk tugas akhir mahasiswa.

"Tahun 2018 yang lalu, dosen Prodi Sastra Inggris membimbing 3 mahasiswa dan alhamdullillah tahun ini, 13 mahasiswa bisa tampil dengan maksimal di event International ini. InsyaAllah tahun depan, akan lebih banyak lagi mahasiswa yang bisa ikut untuk mengharumkan nama Universitas Bung Hatta,"imbuh Temmy.

Mahasiswa ini didampingi oleh para dosen Sastra Inggris yang juga mempresentasikan hasil penelitian mereka. Dosen yang ikut dalam kegiatan tersebut, antara lain Diana Chitra Hasan, Ph.D, Temmy Thamrin, Ph.D, dan Dr. Yusrita Yanti.

"Fakultas Ilmu Budaya akan mewujudkan cita-cita calon mahasiswa dalam berprestasi di event internasional,"kata Diana Citra Hasan. (Rio)