Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Tim Mahasiswa Prodi Magister Arsitektur, Program Pascasarjana UBH, Juara III Lomba Desain Taman Kota Padang
Sabtu, 28 Desember 2019 Informasi Kampus

Tim Mahasiswa Prodi Magister Arsitektur, Program Pascasarjana UBH, Juara III Lomba Desain Taman Kota Padang

Tim mahasiswa Prodi Magister Arsitektur, Program Pascasarjana UBH, berhasil meraih Juara III dalam Lomba Desain Taman Kota Padang yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang (23/12/19).

Tim yang diberi nama Psc Ars 19 ini berasal dari mahasiswa angkatan 2019, Prodi Magister Arsitektur, Program Pascasarjana UBH. Tim ini terdiri atas 18 orang mahasiswa.

"Sebagai tanggung jawab Prodi Arsitektur Pascasarjana Universitas Bung Hatta, kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas lulusan melalui kegiatan yang berorientasi terhadap potensi dan mengembangkan kompetensi mahasiswa,"kata Dr. Jonny Wongso, Ketua Prodi Arsitektur, Program Pascasarjana UBH.

Lomba Desain Taman Tematik merupakan lomba proyek nyata karena para pemenang (I, II, dan III) akan diteruskan menjadi dokumen proyek yang akan dibangun.

Kriteria yang harus dipenuhi oleh peserta lomba ini, antara lain memperlihatkan fungsi rekreasi, budaya lokal, sejarah, dan ekonomi. Tak hanya itu, kejelasan sirkulasi dan aksesibilitas kawasan taman dan tugu juga menjadi perhatian. Konsistensi program ruang, tema, konsep, dengan rancangan arsitektur menjadi penting. Kemudian, kriteria dilengkapi dengan konsep dan estetika rancangan. (**Rio/Humas)