Detail Agenda

Kamis, 14 April 2016
3D MAX FTSP 2016
Badan Eksekutif Masyarakat Mahasiswa Fakutlas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Bung Hatta menghelat kegiatan 3D MAX FTSP 2016 dengan tema Doing Something Different with Maximal to Reach Your Dreams yang diselenggarakan pada 14 April hingga 24 April 2016 mendatang.

Berikut rangkaian kegiatan 3D MAX FTSP 2016:

1. Seminar Nasional Komunikasi How to Be A Man with Your Good Communication
Seminar Nasional Komunikasi ini memiliki tujuan untuk dapat memahami apa itu komunikasi, mengerti bagaimana cara komunikasi yang baik antar sesama makhluk sosial. Kemudian terjalinnya hubungan yang baik melalui komunikasi yang baik dan aktif antar civitas akademika di lingkungan kampus. Agar dapat memanfaatkan media sosial sebagai dampak positif dalam menjalani aktivitas sehari-hari serta dapat memahami dan menerapkan komunikasi (hubungan) yang baik antar individu dengan kelompok dan dengan lingkungan.

Hari/Tanggal : Kamis, 14 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Aula Balairung Caraka, Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta


2. Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiwa Tingkat Dasar (LKMM-TD)
Dalam pelatihan ini mahasiswa diharapkan bisa mengerti dan memperdalam manajemen berorganisasi dan melatih jiwa kepemimpinan, serta dapat menerapkannya di dalam dunia kerja nantinya. Dengan latar belakang diatas, Badan Eksekutif Masyarakat Mahasiswa Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan akan mengadakan Latihan Kepemimpinan Manajemen Mahasiswa (LKMM-TD) bertemakan Menjadi Pemimpin yang Berbeda dan Kekinian untuk Masa Depan Bangsa yang Cemerlang.

Hari/Tanggal : Jumat s/d Minggu, 15 s/d 17 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Aula Balairung Caraka, Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta

3. 3D MAX Futsal Competition
Kegiatan ini untuk menggali potensi-potensi diri dalam memerlukan ruang gerak kepada para pelajar dan mahasiswa untuk terus berprestasi dibidang olahraga. Dalam rangka untuk memasyarakatkan dan menambah gairah pencinta olahraga khususnya futsal, maka kami dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Bung Hatta berniat menyelenggarakan 3D MAX Futsal Competition tingkat Provinsi Sumatera Barat dengan harapan kegiatan tersebut dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas olahraga futsal, sekaligus dapat menjadi wadah silaturahmi antar mahasiswa se-Provinsi Sumatera Barat.

Hari/Tanggal : Senin s/d Kamis, 18 s/d 21 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Lapangan Basket Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta

4.Engineering Corner
Kegiatan ini merupakan kegiatan puncak dari berbagai rangkaian kegiatan 3D MAX FTSP 2016 lainnya. Dalam kegiatan ini terdapat dua inti acara, yaitu bazar dan panggung kreativitas (pentas seni). Bazar merupakan pasar yang sengaja diselenggarakan untuk jangka waktu beberapa hari saja (sementara waktu) yang di dalamnya terdapat pameran dan penjualan barang-barang kerajinan, makanan, pakaian, buku, aksesoris, dan lain-lain.

Selain itu, kami pun membuka pintu selebar-lebarnya bagi instansi pemerintahan manapun yang ada di Provinsi Sumatera Barat maupun Kota Padang serta asosiasi profesi yang bergerak di bidang jasa konstruksi se-Sumatera barat yang ingin membuka stand pameran untuk mempromosikan profil, produk, maupun programnya.

Hari/Tanggal : Rabu s/d Sabtu, 20 s/d 23 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Pelataran Parkir Depan Gedung B, Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta


5. Seminar Nasional Jasa Konstruksi Chance, Challenge, and Endurance in The Futur
Dalam rangka menghadapi globalisasi saat ini yang semakin deras, pengembangan kompetensi tenaga kerja di sektor jasa konstruksi merupakan hal yang mutlak. Tenaga kerja konstruksi harus mempunyai kompetensi yang sangat dibutuhkan dalam menghadapi kompetisi global khususnya untuk menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN ( ASEAN Economic Community ) tahun 2015 kemarin. Pembinaan dan pemberdayaan SDM konstruksi melalui seminar mapun pelatihan perlu dilakukan dalam rangka mempersiapkan SDM konstruksi Indonesia untuk menghadapi kompetisi global yang akhirnya dapat meningkatkan daya saing tenaga kerja konstruksi Indonesia.

Berangkat dari hal di atas, kami dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Sipil dan Perencanan Universitas Bung Hatta akan menyelenggarakan kegiatan Seminar Jasa Konstruksi yang berfokus pada wawasan dalam berwirausaha di dunia jasa konstruksi. Sebagai lembaga kemahasiswaan di salah satu fakultas teknik terbaik di Indonesia, yang telah melahirkan banyak pengusaha sukses di bidang jasa konstruksi, kami akan terus berusaha mewadahi seluruh generasi penerus cita-cita Bung Hatta untuk bisa memiliki modal (ilmu) yang banyak untuk terjun ke dunia kerja, terkhusus dunia jasa konstruksi.

Tanggal : Kamis, 21 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Aula Balairung Caraka, Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta


6. Eco-Green Building Design Competition Creative, Different, and Care about Environment is The Absolute Requirements
Green design atau eco design adalah sebuah gerakan berkelanjutan yang mencita-citakan terciptanya perancangan dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan pemakaian material yang ramah lingkungan serta penggunaan energi dan sumber daya yang efektif dan efisien.

Beberapa tahun belakangan ini, orang-orang mulai mengusung tema Eco Design dalam perancangan bangunan ataupun perumahan. Hal ini dikarenakan efek global warming yang semakin parah dan sangat berdampak bagi kelangsungan hidup manusia. Pembangunan yang terus berjalan juga berdampak negatif bagi lingkungan, karena dalam proses pembangunan, energi dan material yang digunakan habis dalam jumlah besar. Hal ini sangat berbahaya dan dapat berdampak negatif bagi generasi-generasi yang akan datang.

Pembangunan gedung atau rumah tinggal yang semakin pesat karena jumlah penduduk yang semakin bertambah banyak memberikan pengaruh besar tehadap keseimbangan ekosistem lingkungan yang ditandai dengan berkurangnya area hijau. Karena itulah diperlukannya gerakan suistanable design, yaitu kemampuan untuk melakukan sesuatu secara terus menerus agar sumber daya yang ada selalu tersedia dan diusahakan untuk tidak rusak atau habis. Hal ini dapat dilakukan dengan memperhatikan bagaimana cara memelihara dan meningkatkan kualitas hidup manusia dengan memiliki kemampuan untuk menjaga ekosistem.

Dapat dikatakan bahwa saat ini, sangatlah diperlukan sebuah desain yang sustainable, yaitu desain yang memiliki kemampuan untuk menjalankan fungsinya secara terus menerus, meningkatkan taraf hidup pemakainya dan environmental friendly. Environmental friendly berarti tidak menggangu ekosistem, dapat didaur ulang.

Berdasarkan hal tersebut di atas maka kami dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Bung Hatta mendukung penuh gerakan suistanable design tersebut dengan menyelenggarakan lomba merancang gedung yang berbasis eco-green.

Hari/Tanggal : Kamis, 23 April 2016
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : Ruang Sidang FTSP, Gedung F Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta