Detail Berita

Gubernur Jambi Tinjau Stan Campus Expo UBH
Gubernur Jambi Tinjau Stan Campus Expo UBH

Senin, 21 April 2014

Gubernur Provinsi Jambi Drs. H. Hasan Basri Agus, MM usai kegiatan pembukaan Jambi Ekxpres Campus Expo 2014 mengunjungi dan berfoto bersama di stand promosi Universitas Bung Hatta, Senin (21/04/2014).

Dalam kunjungannya Hasan mengatakan banyak juga pelajar Jambi yang melanjutkan kuliah ke Universitas Bung Hatta.

Dr. Zulherman, ST, M.Sc Ketua Tim Pameran Universitas Bung Hatta mengatakan dalam kegiatan ini juga kampus melibatkan mahasiswa yang berasal dari provinsi Jambi untuk ikut serta mengenalkan Universitas Bung Hatta.

"Keikutsertaan Universitas Bung hatta ini dalam rangka memperkenalkan Universitas Bung Hatta kepada pelajar dan masyarakat provinsi Jambi sekaligus sebagai sarana bedah kampus untuk mencari refernsi tentang perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan setelah tamat sekolah menengah atas," terangnya.

Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini yaitu Nur Anisa mahasiswa Sastra Inggris angkatan 2013, Maknunatum mahasiswa Ilmu Hukum angkatan 2013, Febrina Rahmat Diningsih mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2012 dan Suryati mahasiswa Teknik Ekonomi Konstruksi angkatan 2013. (**Ubay-Humas UBH)