Student Day Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri
Senin, 27 Oktober 2014
Beragam cara untuk menumbuhkan minat dan bakat mahasiswa baik dibidang akademik maupun non akademik, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Badan Eksekutif Masyarakat Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta membuat kegiatan Student Day yang mengangkat tema Go Green and Solidarity for FTI. Kegiatan yang berlangsung selama dua dari 25-26 Oktober di Kampus Proklamator III Universitas Bung Hatta.Hersan Fernanda, Ketua Pelaksana mengatakan kegiatan ini diepruntukan bagi mahasiswa baru yang merupakan mahasiswa angkatan 2014 yang berasak dari empat jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Industri, dan Teknik Kimia dengan tujuan untuk memperkenalkan lingkungan Kampus Fakultas Teknologi Industri.
Mahasiswa baru tersebut diharapkan dapat berbaur dengan lingkungan di Fakultas Teknologi Industri baik dengan sesama mereka, senior, dosen dan tenaga kependidikan. Bahkan alumni dan masyarakat sekitar kampus, ucapnya.
Efrika, Gubernur oleh Badan Eksekutif Masyarakat Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program kerja BEMM FTI dan baru pertama kali diadakan. Nantinya, mahasiswa baru ini akan dibekali pengenalan sistem informasi adminstrasi dan akademik oleh Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Bung Hatta, pengenalan lingkungan dan laboratorium hingga penanaman pohon.
Harapannya agar adik adik mahasiswa 2014 bisa mengambil ilmu dari panitia pelaksana dan bisa mengetahui kondisi kampus, ujarnya.
Acara Student Day yang dibuka langsung oleh Ir. Yani Ridal, MT, Wakil Dekan Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta menyampaikan agar para mahasiswa baru ini dapat menyerap ilmu sebanyak-banyaknya dari kegiatan ini, baik dari perkuliahan maupun ekstrakurikuler kampus.
Pada kesempatan ini juga Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Bung Hatta Drs. Riswandi, M.Si didampingi Arisal Yanuarafi, S.Kom Kepala Divisi Sistem Informasi Pustikom memberikan materi pengenalan sistem informasi adminstrasi dan akademik atau dikenal dengan Portal Universitas Bung Hatta melalui situs portal.bunghatta.ac.id.
Riswand mengaku mengapresiasi acara ini karena baru pertama kali Pustikom diundang oleh Badan Eksekutif Masyarakat Mahasiswa Fakultas untuk menjelaskan informasi mengenai sistem informasi adminstrasi dan akademik ke mahasiswa tahun pertama.
Saat ini untuk sistem informasi administrasi dan akademi sudah berbasis website, sehingga para mahasiswa harus lebih rajin untuk membuka Portal karena segala informasi akan disampaikan melalui website baik dari website induk Universitas Bung Hatta bunghatta.ac.id maupun di Portal, jelasnya.
Ia juga menjelaskan tentang bagaimana cara mengisi biodata mahasiswa, cara mengisi KRS, cara mendaftar ulang dan mendapatkan id password internet hingga pengisian kegiatan ekstrakulikuler (KUM 60). Untuk permasalahan seputar sistem, mahasiswa bisa menemui pihak Pustikom di fakultas terkait dan jika tidak terselesaikan di fakultas bisa langsung ke pusat Pustikom di Lantai 3 Gedung E Rektorat Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta.
"Tak hanya itu saja, Pustikom memberikan kemudahan untuk menghubungi staf pustikom dengan melakukan chat dengan admin Pustikom, live chat dan menggunakan fasilitas helpdesk system yang dapat diakses di portal induk Universitas Bung Hatta," tambahnya. (**Ubay-Humas UBH/Doni-Unay WP)