Detail Berita

Alumni Teknik Industri UBH Akan Gelar Reunian dan Mubes
Alumni Teknik Industri UBH Akan Gelar Reunian dan Mubes

Selasa, 03 Maret 2015

Ikatan alumni bukanlah sesuatu yang baru untuk dunia pendidikan khususnya perguruan tinggi. Keberadaannya telah mewarnai dan menorehkan jejak dalam penyelenggaraan pendidikan. Bagi sebuah perguruan tinggi, ikatan alumni menjadi bagian penting dalam pengelolaan pendidikan dan harus memperoleh perhatian yang serius.

Melihat hal tersebut alumni jurusan Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta mengadakan Musyawarah Besar (MUBES) dan Reuni Akbar Alumni Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta yang bertempat di Ball Room Nike Mercure Hotel Padang pada 07 Maret 2015 medatang.

Kegiatan yang mengangkat tema Wujudkan Komitmen dan Kontribusi Alumni untuk Menciptakan Nilai Tambah Membangun Almamater melalui 1 Kata, 1 Hati dan 1 Semangat ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi revitalisasi dan reformasi peran organisasi alumni.

Ketua Pelaksana, Yusrizal Bakar, S.T, M.T., mengatakan kegiatan yang pertama kali diadakan ini dengan harapan dapat terbentuknya organisiasi Ikatan Alumni Teknik Industri yang dilengkapi dengan seluruh perangkat dan atribut pengelolaannya serta dapat terbentuknya satu badan usaha dari ikatan alumni ini yang berorientasi pada kebutuhan calon pengguna.

"Nama ikatan alumni tersebut bernama Wahana Integrasi Alumni Teknik Industri (WIALTI) Universitas Bung Hatta dan diadakan pemilihan ketua umum baru melalui MUBES nantinya," ungkapnya

Keberadaan ikatan alumni ini, dikatakan Yusrizal harus mampu menjadi media fasilitator untuk membangun kekuatan silaturahmi sesama almamater dan dapat membangun semangat kebersamaan sebagai wadah untuk mengumpulkan potensi sumber daya yang ada untuk kemudian memanfaatkan sumber daya tersebut menjadi sesuatu yang bernilai pada keadaan yang lebih baik.

“Diharapkan dengan pembentukan ikatan alumni ini mampu menjawab beberapa sasaran dalam rangka perbaikan pelaksanaan proses belajar mengajar yang berorientasi untuk menghasilkan lulusan sesuai kebutuhan pengguna,” ujarnya. (**Ubay-Humas UBH)