Detail Berita

Uang Kuliah Bagi Calon Mahasiswa Univ.Bung Hatta

Rabu, 11 Mei 2005

Besarnya uang Sumbangan Pembangunan Pendidikan (SPP) Universitas Bung Hatta untuk tahun akademik 2005/2006 di tetapkan sama dengan tahun 2004/2005 lalu yakni Rp. 2.000.000,- untuk Fakultas Perikanan, FKIP, Sastra dan Hukum dan Rp. 3.000.000,- untuk Fakultas Ekonomi, Teknik Sipil dan Perencanaan serta untuk Fakultas Teknologi Industri. SPP tersebut dapat dibayar 4 tahap atau selama empat semester yakni 25 % pada semester I dan sisanya dibayarkan pada semester berikutnya. Sedangkan besarnya uang kuliah Rp. 38.500,- per SKS untuk program Non Eksakta dan Rp. 44.000,- untuk Fakultas Teknik di tambah Rp. 350.000,- biaya tetap operasional pendidikan tiap semesternya.