Dosen Sastra Jepang Mengadakan Pelatihan Keterampilan Origami
Selasa, 25 April 2017
Dosen Jurusan Sastra Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Bung Hatta mengadakan Pelatihan Keterampilan Origami untuk mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) yang bertempat di Gedung 6 Blok B Kampus Proklamator II Universitas Bung Hatta pada 21 April 2017.Ketua Jurusan Sastra Jepang, Dra. Dewi Kania Izmayanti, M.Hum mengatakan pelatihan ini merupakan bagian dari bentuk pelaksanaan tridharma perguruan tinggi dari dosen Sastra Jepang melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Pelatihan kali ini ditujukan kepada mahasiswa PGSD sebagai pesertanya sebab sebagai calon seorang guru keterampilan ini sangat dibutuhkan.
Dewi menambahkan, pelatihan ini diikuti oleh 40 orang peserta yang terdiri dari angkatan 2013 sebanyak 20 orang, 10 orang angkatan 2014 dan 10 orang angkatan 2015. Yang diadakan empat sampai lima kali pertemuan setiap hari Jumat.
"Semoga dengan adanya kegiatan ini pengetahuan mahasiswa semakin bertambah, bisa mengaplikasikannya saat menjadi guru nanti serta meningkatakan kreativitasnya dalam hal keterampilan. Selain itu, kegiatan ini juga bermanfaat untuk melatih konsentrasi dan kesabaran seseorang," lanjutnya.
Oslan Amril, S.S., M.Si, instruktur pelatihan origami ini menjelaskan peserta dituntut untuk sabar dalam mengikuti kegiatan ini. Karena untuk membuat origami yang unik itu membutuhkan kesabaran tingkat tinggi dalam pelaksanaannya. Peserta diajarkan dari tahap dasar terlebih dahulu setelah itu baru ketahap yang agak rumit, berkat kemauan yang tinggi dari diri masing-masing mahasiswa membuat mereka mampu menyelesaikan sebuah origami dengan cepat.
"Diakhir kegiatan peserta diberi tugas akhir berupa membuat sebuah karya, yang nantinya akan ditampilkan ketika Bunkasai pada 4-6 Mei 2017. Kegiatan ini akan berjalan dengan maksimal apabila peserta antusias terhadap kegiatan ini serta mempunyai semangat yang tinggi. Semoga peserta tetap bersemangat menjalani pelatihan origami sampai akhir," jelasnya. (**Humas UBH/Nia WP)