Detail Berita

1.845 Mahasiswa KKN-PPM Universitas Bung Hatta Disebar ke 61 Nagari di Sumbar
1.845 Mahasiswa KKN-PPM Universitas Bung Hatta Disebar ke 61 Nagari di Sumbar

Senin, 10 Juli 2017

Sebanyak 1.845 mahasiswa Universitas Bung Hatta yang mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPN) tahun 2017 diterjunkan berbagai kenagarian di 5 kabupaten yang ada di Sumatera Barat. KKN-PPM ini akan digelar hampir selama satu bulan penuh dari tanggal 10 Juli sampai dengan 10 Agustus 2017.

Para mahasiswa ini diberangkatkan satu per satu untuk tiap kabupatennya menggunakan 93 bus mini dan dilepas oleh Rektor Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Azwar Ananda, M.A., di Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta, Senin (10/07/2017).

Adapun lokasi KKN mahasiswa berlokasi di 61 Kenagarian di lima kabupaten se-Sumatra Barat. Lokasi tersebut yakni Kabupaten Agam sebanyak 302, Kabupaten Padang Pariaman sebanyak 456, Kabupaten Pesisir Selatan sebanyak 357, Kabupaten Solok sebanyak 392, dan Kabupaten tanah Datar sebanyak 338 mahasiswa.

Indra Khaidir, ST, M.Sc, Ketua Pengelola KKN-PPM Universitas Bung Hatta tahun 2017 disela-sela keberangkatan menyampaikan selama kegiatan KKN-PPM berlangsung, mahasiswa akan didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan Dosen Koordinator Kabupaten, serta semua peserta akan dilindungi dua asuransi kecelakaan dan jaminan kesehatan.

“Keberangkatan mahasiswa KKN PPM ini sengaja menggunakan mini bus, karena para mahassiwa ini akan diantar langsung menuju tiap lokasinya mengingat akses jalan di deerah kecil sehingga bus besar sulit masuk. Dengan keberangkatan ini menandakan dimulainya kegiatan KKN-PPM Universitas Bung Hatta.,” tambahnya.

Rektor Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Azwar Ananda, M.A. berpesan agar para mahasiswa yang mengikuti kegiatan KKN-PPM ini dapat menjaga nama baik Kampus Proklamator tercinta ini serta dapat menjaga kesehatannya selama di lapangan.

“Pelaksanaan KKN-PPM ini sebagai bentuk nyata kontribusi Universitas Bung Hatta bagi masyarakat dalam praktik tridharma perguruan tinggi di tengah-tengah nasyarakat. Diharapkan mahasiswa dapat pengembangan dan melatih soft skillnya dapat belajar bersama seluruh elemen masyarakat sehingga akan menemukan banyak hal dan ide-ide baru sera mampu menularkan pemikira-pemikiran Bung Hatta,” ujarnya.