Detail Berita

DPP Alumni dan CDC Universitas Bung Hatta Bekali Calon Wisudawan ke-68
DPP Alumni dan CDC Universitas Bung Hatta Bekali Calon Wisudawan ke-68

Rabu, 23 Agustus 2017

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Keluarga Besar Alumni (IKBA) Universitas Bung Hatta bersama Career Development Center (CDC) Universitas Bung Hatta kembali memberikan pembekalan atau stadium general kepada para calon wisudawan ke-68 berupa workshop siap memasuki dunia kerja dan bisnis.

Kegiatan mendatangkan pembicara Gusnely (Inel) dari PT. Asia Outsourcing Services Training dan QA Manager ini bertempat di Aula Balairung Caraka Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta, Rabu (23/08/2017).

Ketua Pelaksana Desy Aryanti, ST, MA mengatakan kegiatan ini rutin diadakan oleh DPP Keluarga Besar Alumni Universitas Bung Hatta dalam mempersiapkan lulusan baru dengan memberikan stadium general dan workshop yang nantinya dapat menjadi bekal untuk mempersiapkan diri terjun di dunia kerja.

“Workshop ini kolaborasi dengan CDC Universitas Bung Hatta sebagai bekal bagi calon wisudawan. Kegiatannya berbeda dengan yang sebelumnya, tidak hanya berupa seminar tapi akan ada asesment awal dalam dunia kerja,” sebutnya.

Khairudin, M.Si Ketua Divisi Traser Study CDC Universitas Bung Hatta menyampaikan lembaga bimbingan karir di perguruan tinggi itu sangat penting dan sudah menjadi ketentuan dari Kemenristekdikti sebagai wadah dan memfasilitasi calon lulusan dan alumni dalam memperoleh pekerjaan dan memulai wirausaha dengan berbagai kegiatan termasuk worshop ini.

“CDC Universitas Bung Hatta baru dibentuk tahun 2016 lalu dan berkomitmen kuat dalam mempersipkan lulusan yang berkualitas melalui rangkaian kegiatan yang terus di upgrade baik hardskill dan softskill. Kerja sama dengan DPP Ikatan Keluarga Besar Alumni Universitas Bung Hatta ini dapat bersinergi dalam merangkul para alumni,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Ikatan Keluarga Besar Alumni Universitas Bung Hatta Ike Agung SE menyampaikan selaam kuliah ini menjadi bekal awal untung bisa terjun ke dunia kerja. Ketika memperoleh pekerjaan terus belajar dan gali ilmuy kemudian mulailah merintis usaha. Bangalah menjadi alumni Universitas Bung Hatta karena sudah banyak yang berkiprah dan memperoleh posisi-posisi yang strategis bagi di tingkat nasional maupun internasional.

“Alumni Universitas Bung Hatta itu tidak boleh ada yang menanggur, harus terus mengembangkan diri dan keluar dari zona nyaman serta terus meningkatkan kualitas diri setiap harinya. Lulus dari Universitas Bung Hatta menjadi langkah awal untuk menggapai cita-cita dan meraih kesuksesan. DPP Alumni terus menjembatani para alumninya dalam menghadapi dunia pekerjaan ,” ujarnnya.

Kemudian Wakil Rektor III Universitas Bung Hatta Dr. Diana Kartika mengapresiasi kegiatan ini, karena saat ini Universitas Bung Hatta telah memiliki lembaga pusat karir yang bernama Career Development Center (CDC) Universitas Bung Hatta serta bersinergi dengan DPP Ikatan Keluarga Besar Alumni Universitas Bung Hatta yang menjadi bagian penting dalam peningkatan kualitas lulusan.

“Beruntung sekali bagi calon wisudawan yang hadir dalam kegiatan ini sebab narsumber yang datang merupakan pelatih yang telah berpengalaman di bidangnya yang akan berbagi ilmu dan trik untuk menghadapi dunia pekerjaan,” ujarnya. (**Ubay-Humas UBH)