PANAMUAH 2017, Pekan Akademik, Musikalitas dan Olahraga Teknik Sipil Universitas Bung Hatta
Senin, 23 Oktober 2017
Untuk meningkatkan kemampuan dan kreativitas mahasiswa dalam berkreasi dan mengasah potensi diri di bidang akademik, musikalitas, dan olahraga, Himpunan Masyarakat Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Universitas Bung Hatta mengadakan kegiatan yang bernama PANAMUAH 2017 yang merupakan singkatan dari Pekan Akademik, Musikalitas dan Olahraga.Novaldi Karim Ketua Pelaksana PANAMUAH 2017 menyampaikan. kegiatan ini dirancanglah untuk memberikan manfaat bagi mahasiswa untuk melatih diri, mengurus sebuah kegiatan atau organisasi di dalam kelembagaan mahasiswa Universitas Bung Hatta sehingga dapat memberikan kontribusi yang baik kepada kalangan mahasiswa. Kegiatan yang dilaksanakan mempunyai arti penting yang salah satunya mengarah kepada peningkatan potensi hardskill maupun soft-skill dari, oleh dan untuk mahasiswa.
Kegiatan ini terdiri delapam macam rangkaian acara mulai dari Seminar Nasiaonal Mitigasi Bencana bagi mahasiswa dan masyarakat umum se-Indonesia yang berlangsung di Aula Balirung Caraka Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 23 Oktober 2017.
Kedua Civil Futsal Competition Mahasiswa se-Sumatera Barat di Gedung Olahraga Kampus Proklamator II Universitas Bung Hatta pada 24-26 Oktober 2017. Ketiga Civil Basketball Competition Mahasiswa Se Sumatera Barat di Lapangan Basket Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 24-27 Oktober 2017.
Kemudian keempat Kuliah Umum Beton Precast Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Se-Sumatera Barat di Aula Balirung Caraka Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 25 Oktober 2017. Kelima Autocad Building Competition Mahasiswa D3/D4/S1 Jurusan Teknik Sipil Se-Sumatera Barat di Labor Komputer Gedung G Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 26 Oktober 2017.
Keenam Civil Gallery Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Se Regional Iii ( Sumatera Barat Jambi) di Ruang Sidang FTSP, Gedung F Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 27-28 Oktober 2017. Ketujuh Temu Ramah Alumni Teknik Sipil Alumni, Civitas Akademika, dan Mahasiswa Se Jurusan Teknik Sipil Universitas Bung Hatta di Aula Balirung Caraka Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 28 Oktober 2017. Terakhir Civil Parade Siswa/Mahasiswa Se-Sumatera Barat di Pelataran Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta pada 28 Oktober 2017.