12 Orang mahasiswa FTI UBH Lolos Uji Kompetensi
Jum'at, 17 Agustus 2018
12 orang mahasiswa FTI UBH mengikuti pelatihan dan lolos uji kompetensi di Balai Latihan Kerja (BLK) Padang. Mahasiswa tersebut mendapat sertifikat yang diterbitkan oleh BNSP setelah mengikuti pelatihan dibidang desain gambar dengan menggunakan AUTOCAD selama 40 jam dan selanjutnya mengikuti Uji Kompetensi (UJK). "Sertifikat ini menjadi modal yang sangat mendukung ketika mereka melamar pekerjaan nanti,"ujar Dr. Hidayat, Dekan Fakultas Teknologi Industri, ketika ditemui beberapa waktu lalu."Mahasiswa bisa lulus UJK karena sebelumnya sudah belajar AUTOCAD sebelumnya di kampus. Padahal, jika mengikuti pelatihan reguler di BLK pada bidang yang sama, bisa memakan waktu selama 250 jam,"tambahnya.
AUTOCAD merupakan software yang sangat penting dalam dunia kerja, yaitu untuk mendesain gambar bidang listrik, mesin, sipil, dsb. Oleh karena itu, saat ini kompetensi bidang AUTOCAD dijadikan standar kompetensi dasar lulusan FTI.
Pelatihan dan Uji Kompetensi mahasiswa UBH merupakan salah satu aktivitas program kerja sama Universitas Bung Hatta dengan Kementrian Tenaga Kerja RI yang diitandatangi oleh Rektor UBH dan Dirjen Binalattas Kementrian Tenaga Kerja RI pada tanggal 10 April 2018. Kegiatan ini akan dilanjutkan untuk bidang-bidang keahlian lainnya dengan standar SKKNI level 2,3,4,5,dan 6.