Detail Berita

Euforia Penutupan PPKMB 2018/2019
Euforia Penutupan PPKMB 2018/2019

Minggu, 16 September 2018

Sabtu (15/9), di Kampus 1 Ulak Karang Padang, penutupan PPKMB TA 2018/2019 Universitas Bung Hatta berlangsung meriah. Demi meningkatkan pelayanan prima, pihak universitas menyediakan fasilitas-fasilitas pendukung yang dapat menyemarakkan acara.

Seluruh kegiatan diisi dengan aktivitas kreatif mahasiswa yang dikemas oleh unit-unit kegiatan mahasiswa dan mahasiswa baru Universitas Bung Hatta, mulai dari penampilan tari, puisi, band, atraksi olahraga, solo song, robotic, flying fox, tausiah, simulasi penanggulangan bencana, dan masih banyak lagi.

Tema yang diangkat untuk kegiatan di hari ketiga ini disebut “Mimbar Integritas”. “Mimbar integritas digagas oleh seksi acara guna menyinergikan hubungan erat antara institusi dengan lembaga kemahasiswaan serta mahasiswa baru. Sehingganya, kedekatan antara mahasiswa baru, senior, unit kegiatan kemahiswaan, dosen terjalin dengan hangat,”sebut Helmi Chandra SY, S.H., M.H., ketua seksi acara PPKMB tahun ini.

Hari bagus. Siang berganti sore. Tidak panas. Tidak pula lindap. Di penutupan acara, seluruh mahasiswa baru mengikuti parade bendera merah putih dan universitas dan dilanjutkan dengan deklarasi mahasiswa sebagai bentuk pernyataan mahasiswa terhadap komitmen mereka sebagai mahasiswa Universitas Bung Hatta.

Wakil Rektor III, Dr. Diana Kartika menyampaikan harapannya kepada seluruh mahasiswa baru agar tetap menjaga integritas sebagai mahasiswa Universitas Bung Hatta. Hal senanda juga disampaikan oleh Rektor Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Azwar Ananda, M.A., “Kami berharap, para Bung Hatta Muda harus tetap menjunjung tinggi dan mengaplikasikan nilai-nilai kebunghattaan: santun, jujur, disiplin, religius, dan cerdas. Yakinlah, bahwa yang menentukan keberhasilan bukan karena ketidakberuntungan saat ini, tetapi upaya dan luaran yang akan kami persiapkan bagi seluruh mahasiswa baru, seperti keterampilan IT, keterampilan berbahasa Inggris, dan akhlak mulia, yang kesemuanya itu diprogramkan secara gratis.”

Usai pergelaran itu, kegiatan dilanjutkan dengan pemasangan jaket almamamater perwakilan mahasiswa baru dan pengumuman nominasi fakultas terbaik. Ketua Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Bung Hatta, Rektor dan Wakil Rektor I, I, III, Universitas Bung Hatta menyerahkan piagam penghargaan kepada Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan sebagai fakultas dengan mahasiswa terbanyak. Fakultas Hukum sebagai fakultas dengan mahasiswa terbanyak dan kreativitas terbaik. Fakultas Teknologi Industri sebagai fakultas dengan partisipasi alumni terbaik. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan Prodi PGSD dengan persentase kehadiran mahasiswa baru terbanyak. Fakultas Ilmu Budaya sebagai fakultas dengan tertib pelaksanaan terbaik. Fakultas Ekonomi sebagai prodi dengan mahasiswa terbanyak dan civitas akademik terharmonis.

Senin (17/9), para Bung Hatta Muda akan memulai perkuliahan di hari pertama. Kedekatan itu tentu tidak akan berhenti sampai di situ. Masih banyak lagi hari menyenangkan yang akan diperoleh di kampus proklamator ini. (Rio)