Pererat Silaturrahmi dengan Masyarakat, Universitas Bung Hatta bagi Paket Lebaran ke Masyarakat
Senin, 27 Mei 2019
Senin, (27/5) Universitas Bung Hatta mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar kampus, antara lain Kampus Proklamator I di Ulak Karang, Kampus II di Aia Pacah, dan III di Gunung Pangilun. Universitas Bung Hatta yang diwakili oleh Wakil Rektor I, II, dan III membagikan paket lebaran kepada masyarakat setempat di tiga tempat yang berbeda."Agenda ini merupakan agenda tahunan dan rutin dilakukan oleh Universitas Bung Hatta untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar,"ujar Wakil Rektor II Universitas Bung Hatta, Dra. Susi Herawati, M. Pd.
"Semoga di bulan berkah ini kedekatan antara masyarakat dan Universitas Bung Hatta semakin terjalin erat sehingga ke depan harapannya Universitas Bung Hatta semakin dinamis dan diberkahi dalam penerimaan mahasiswa baru tahun 2019,"imbuh Wakil Rektor I, Dr. Hendra Suherman, M.T.
Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Rektor III, Dr. Diana Kartika, "Universitas Bung Hatta selalu berupaya menciptakan kondisi kekeluargaan bagi masyarakat setempat demi terjalinnya kedekatan antara masyarakat dengan universitas." (Rio)