Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Rektor dan Jajaran Universitas Hadiri Peresmian Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) wilayah Sumatra Barat
Rabu, 16 Oktober 2019 Informasi Kampus

Rektor dan Jajaran Universitas Hadiri Peresmian Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) wilayah Sumatra Barat

Sebuah kabar menggembirakan di tahun 2019 ini datang dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui Direktorat Jenderal Energi Baru bahwa Universitas Bung Hatta mendapat hibah berupa Program Pemasangan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) tahun anggaran 2019 di wilayah Sumatra Barat.

Rabu (16/10/19), diselenggarakan Peresmian Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) wilayah Sumatra Barat, yang dinyatakan langsung oleh Pengawas Internal SKK Migas, Taslim Yunus di Balairung Caraka Kampus I Ulak Karang, Padang.

Acara ini dihadiri oleh Ir. Herry Martinus, M.M. (Kadis ESDM Sumatra Barat,), Delfianto (Plt. Kadis PUPR Padang Panjang), Amasrul (Sekdako Padang), perwakilan dari swasta, Dekan FTI dan Dekan FPIK, dan para mahasiswa Universitas Bung Hatta.

"60% program di Kementrian ESDM dipersiapkan untuk membangun sarana dan prasarana bagi masyarakat. Khusus untuk PJU-TS, ini adalah program ke-3 yang dijalankan oleh Kementerian ESDM,"kata Taslim Yunus.

Sementara itu, menanggapi hal yang demikian, Herry Martinus menyampaikan bahwa bantuan PJU-TS yang telah dilaksanakan di Kota Padang Panjang, Padangpariaman, Kota Pariaman, dan Kota Padang ini diharapkan dapat menjadi awal yang baik untuk pembangunan dan kebermanfaatan bagi masyarakat di daerah dan kota di Sumatra Barat.

"Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral melalui Direktorat Jenderal Energi Baru. Peran Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral melalui Direktorat Jenderal Energi Baru ini telah turut mendukung pendidikan Indonesia, terutama dalam hal sarana dan prasarana. Tentunya, hubungan baik ini diharapkan dapat terjalin untuk program-program selanjutnya dari Kementerian ESDM,"kata Rektor Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Azwar Ananda, M.A.

Hal ini menambah deretan panjang atas keberhasilan Universitas Bung Hatta dalam menerima hibah, seperti bantuan dari BNI untuk pembangunan masjid di Kampus III sebesar Rp296.022.000. Baru-baru ini, Universitas Bung Hatta merupakan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) satu-satunya yang diberi amanah untuk memperoleh beasiswa oleh Bank Indonesia dengan kouta sebanyak 50 orang mahasiswa terpilih melalui proses seleksi.

Tahun ini, Universitas Bung Hatta mendapat kepercayaan sebagai tuan rumah untuk acara BUMN Goes to Campus. BUMN yang diwakili oleh Semen Indonesia tersebut memberikan bantuan sebesar 1M untuk peningkatan sarana dan prasarana di Prodi Teknik Sipil.

Begitu besarnya perhatian dari beberapa pihak, terutama hari ini dari Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral melalui Direktorat Jenderal Energi Baru terhadap Universitas Bung Hatta, menjadi motivasi untuk meningkatkan pelayanan kepada para mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa. (Rio/Humas)