Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Prof. Dr. Eng. Reni Desmiarti Memberikan Kuliah Umum tentang Pengolahan Limbah Cair Industri Kelapa Sawit di SAGA University (Jepang)
Jum'at, 18 Oktober 2019 Informasi Kampus

Prof. Dr. Eng. Reni Desmiarti Memberikan Kuliah Umum tentang Pengolahan Limbah Cair Industri Kelapa Sawit di SAGA University (Jepang)

Prof. Dr. Eng. Reni Desmiarti memberikan kuliah umum di Jurusan Kimia, Saga University tentang pengolahan limbah cair kelapa sawit menjadi biogas (17/10/19). Kuliah umum ini dimulai dengan mengenalkan Universitas Bung Hatta; proses produksi crude palm oil dan potensi limbah cair kelapa sawit yang dihasilkan oleh industri pengolahan kepala sawit. Kuliah umum ini dihadiri oleh Prof. Masato Tominaga, Prof. Keisuke Ohto, mahasiswa program magister, dan sarjana.

Topik tentang pengolahan limbah cair kelapa sawit menjadi biogas merupakan topik penelitian yang menarik bagi dosen dan mahasiswa dari Saga University karena tingginya kandungan senyawa pencemar organik dalam limbah cair tersebut.

Limbah cair ini sangat berpotensi untuk diolah menjadi biogas dan merupakan salah satu sumber energi terbarukan di masa yang akan datang. Peningkatan kerja sama internasional ini merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan guna mencapai visi menuju perguruan tinggi berkelas dunia.

Prof. Masato Tominaga dari Saga University juga telah memberikan kuliah umum untuk mahasiswa Teknik Kimia Universitas Bung Hatta pada tanggal 26 Juli 2019 lalu. Dengan adanya kegiatan ini, telah menjadi 'simbiosis mutualisme' bagi Universitas Bung Hatta dan Saga University. (**Rio/Humas)