Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Wagub Sumbar Bekali Mahasiswa Menuju Entrepreneur  Award V LLDikti Wilayah X di Universitas Bung Hatta
Selasa, 27 April 2021 Informasi Kampus

Wagub Sumbar Bekali Mahasiswa Menuju Entrepreneur Award V LLDikti Wilayah X di Universitas Bung Hatta

Sebagai tindak lanjut dari Launching Entrepreneur Award (EA) V yang dilaksanakan beberapa pekan lalu, Selasa (27/4) panitia EA V Universitas Bung Hatta kembali menggelar Webinar Pembekalan Penulisan Proposal Entrepreneur Award (EA) V.

Kegiatan yang diselenggarakan secara daring melalui Zoom Meeting dan Channel YouTube Universitas Bung Hatta TV, diikuti lebih dari 2000 mahasiswa dari berbagai PTS di Wilayah LLDikti X, demikian diungkapkan oleh Dr. Ir. Hidayat, M.T., IPM selaku ketua Pelaksana EA 5.

Webinar dibuka langsung oleh Rektor Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Tafdil Husni, S.E., M.B.A. "Kami sangat berterima kasih kepada LLDikti Wilayah X yang telah mempercayai Universitas Bung Hatta sebagai tuan rumah dalam event yang bergengsi ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para panitia yang telah sukses menyelenggarakan kegiatan ini. Dalam pembekalan penulisan proposal ini, harapan kami kepada para mahasiswa agar bisa menggali ilmu yang bermanfaat dari pengalaman-pengalaman yang disampaikan narasumber, terutama oleh Wagub Sumbar, Ir. Audy Joinaldy, S. Pt., M. Sc., M.M. yang telah lebih dulu sukses menjadi entrepreneur muda,"ungkapya.

Lebih lanjut, Prof. Tafdil Husni mengatakan bahwa walaupun di tengah pandemi, kegiatan ini tetap berhasil dilaksanakan. Implementasi kebijakan kampus merdeka melalui jiwa kewirausahaan mesti disandingkan dengan teknologi. Hal itu juga diharapkan semakin ditingkatkan pemanfaatan dan keterampilan menguasai teknologi untuk mengembangkan usaha.

Dalam kesempatan yang sama, sambutan juga disampaikan oleh Kepala LLDikti Wilayah X, Prof. Dr. Herri, S.E., M.B.A. dan Ir. Muhammad Sugihartono, M. Si., sebagai Ketua Forkomawa LLDikti Wilayah X.

Prof. Herri mengungkapkan bahwa melalui kegiatan ini, diharapkan akan lahir pebisnis muda berbasis teknologi sehingga bisa mengubah budaya berpikir, yakni bukan lagi mencari kerja tetapi membuka lapangan kerja.

"Kami berharap, melalui kegiatan ini, para peserta semakin termotivasi untuk menulis proposal sehingga kelak harapan kami akan lahir para entrepreneur muda yang siap dengan tantangan zaman. Melalui kegiatan ini, diharapkan mahasiswa di LLDikti Wilayah X bisa menjadi entrepreneurist yang sukses. Semoga banyak mahasiswa yang bergerak menyusun proposal untuk memenangkan hibah Entrepreneur Award V,"ungkapnya.

Menariknya lagi, para mahasiswa juga disuguhkan dengan paparan materi utama dan motivasi bisnis yang disampaikan oleh Wakil Gubernur Sumatra Barat, Ir. Audy Joinaldy, S. Pt., M. Sc., M.M. Kepada para mahasiswa, Audy Joinaldy menyampaikan materi dengan topik "Menjadi Entrepreneur di Usia Muda". Kejujuran, keberanian dan pantang menyerah merupakan kunci utama untuk menjadi seorang entrepreneur.

Selanjutnya, para peserta Webinar juga diberikan bimbingan dalam penulisan proposal yang dipandu oleh dua narasumber yang berkompeten di bidangnya, yaitu Popi Fauziati, S.E., M. Si. dan Nailal Husna, S.E., M. Si (dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Bung Hatta).