Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
Kerja Sama Desa Wisata, Universitas Bung Hatta Gelar Rapat dengan Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata Sumbar
Kamis, 09 Februari 2023 Informasi Kampus

Kerja Sama Desa Wisata, Universitas Bung Hatta Gelar Rapat dengan Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata Sumbar

Universitas Bung Hatta bersama Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata (TP2 DEWI) Sumbar menggelar rapat dengan Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata (TP2 DEWI) Sumbar di Ruang Sidang Rektor Kampus Proklamator I Ulak Karang Padang, Rabu (8/2/23).

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Universitas Bung Hatta Dr. Hidayat, M.T., Dekan FPIK Universitas Bung Hatta Ir. Arlius, M.S., Ph.D, Dekan Fakultas Hukum Dr. Uning Pratimaratri, S.H., M.H., Dekan FEB Dr. Erni Pebrina Harahap, S.E., M. Si., Wakil Dekan FTI Ayu Bidiawati, S.T., M. Eng., Wakil Dekan FKIP Dra. Zulfa Amrina., Ketua LPPM Dr. Azrita, M. Si Sekretaris LPPM Dr. Yusra, M.S., Ketua KKN Dr. Yeasy Darmayanti, S.E., M. Si., dan Kabid. Kerja Sama Universitas Bung Hatta Dr. Temmy Thamrin, M. Hum.

Di hadapan pimpinan Universitas Bung Hatta, Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata (TP2 DEWI) Sumbar memperkenalkan desa wisata yang ada di Sumatra Barat dan kriteria dari desa wisata tersebut.

Tim Pemberdayaan dan Pengembangan Desa Wisata (TP2 DEWI) Sumbar mengajak Universitas Bung Hatta untuk berkolaborasi menjadikan satu destinasi desa wisata yang menjadi binaan.

"Perihal desa wisata mana yang akan dikembangkan, nanti akan dirapatkan di tingkat internal Universitas Bung Hatta,"ungkap Hidayat. (*rr)