Detail Berita

Penutupan Program Pendidikan Karakter Bung Hatta, Mahasiswa Angkatan 2022
Penutupan Program Pendidikan Karakter Bung Hatta, Mahasiswa Angkatan 2022

Rabu, 21 Juni 2023

Bertempat di Kampus II Proklamator Universitas Bung Hatta, hari Jumat (23/6/23), mulai jam 06.30 WIB nanti, rangkaian kegiatan Pendidikan Karakter Bung Hatta bagi mahasiswa angkatan 2022 akan ditutup, diawali dengan jalan sehat sambil bersih-bersih dengan memungut sampah sepanjang rute yang dilalui.

Selanjutnya peserta akan berkumpul di Mesjid Asiah, Kampus II Proklamator Universitas Bung Hatta untuk mendapatkan pengkayaan dari pemateri Kolonel Sus Revila Oulina, M.M.Pd.,M.Si, Alumni UBH, peraih mendali UN Peacekeeping dari PBB 2018.

"Bung Hatta Muda Kuat, Berkarakter dan Berprestasi, Untuk Indonesia Maju yang Mendunia"
(*Indrawadi).