Mahasiswa PGSD Universitas Bung Hatta Kenalkan Permainan Tradisional di GOR H Agus Salim
Senin, 26 Juni 2023
Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Bung Hatta memperkenalkan permainan tradisional kepada masyarakat umum saat berolahraga pagi di Kawasan GOR H Agus Salim, Kota Padang pada 25 Juni 2023. Kegiatan ini merupakan bagian dari matakuliah Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) mahasiswa PGSD Universitas Bung Hatta yang dibimbing oleh dosen pengampu matakuliah Meiriani Armen, S.Pd, M.Pd., AIFO-P.Meiriani Armen menyampaikan mahasiswa akan memperagakan lima permainan tradisonal yaitu Lompat tali, Engklek, Engkrang, Tarik tambang, dan Tarompa panjang (baliak). Permainan tradisional salah satu materi yang ada dalam matakuliah PJOK, dan dalam kurikulum Sekolah Dasar (SD) ada materi permainan tradisional .
Melalui kegiatan ini, Mahasiswa dapat mengimplementasikan materi yang diperoleh selama di kelas untuk diperagakan di lapangan. Mahasiswa praktik langsung permainan tradisional sehingga menjadi lebih paham dan secara tidak langsung mengajak masyarakat ikut dalam permainan mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa , sebut pembina puri UKM Pramuka Universitas Bung Hatta ini.
Dengan kegiatan ini menjadi salah satu edukasi untuk memperkenal permainan tradisional kepada anak-anak karena permainan ini sudah jarang dimainkan oleh anak-anak, terlebih untuk generasi sekarang yang suka bermain menggunakan gadget. (*uby)