Detail Berita

Benchmarking Universitas Bung Hatta ke Rumah Sakit Hewan UGM Untuk Pembukaan Prodi Kedokteran Hewan
Benchmarking Universitas Bung Hatta ke Rumah Sakit Hewan UGM Untuk Pembukaan Prodi Kedokteran Hewan

Senin, 20 Januari 2025

Universitas Bung Hatta melaksanakan kunjungan lapangan ke Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada dalam rangka mempersiapkan pembukaan Program Studi Kedokteran Hewan pada 13 Januari 2025.

Kunjungan lapangan ini bertujuan untuk mempelajari pengelolaan layanan kesehatan hewan dan fasilitas pendukung pendidikan klinis yang menjadi bagian dari program studi Kedokteran Hewan.

Rektor Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Diana Kartika menyampaikan apresiasi terhadap Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada yang telah menjadi pusat pendidikan dan layanan kesehatan hewan, tidak hanya untuk mahasiswa tapi untuk masyarakat umum.

“Kunjungan ini memberikan kami wawasan yang sangat berharga mengenai standar fasilitas dan layanan yang harus kami siapkan untuk mendukung pembukaan Program Studi Kedokteran Hewan di Universitas Bung Hatta. Dengan bimbingan dari UGM, kami optimis dapat membangun program yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan zaman,” sebut Diana Kartika.

Delegasi Universitas Bung Hatta juga diajak mengunjungi fasilitas utama di Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada, seperti ruang operasi, laboratorium diagnostik, ruang perawatan intensif, serta area rawat inap untuk hewan kecil dan besar.

Selain itu, tim Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada berdiskusi langsung dengan para dokter hewan dan staf Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada untuk mendapatkan gambaran nyata tentang tantangan dan peluang dalam pengelolaan rumah sakit hewan.

Tim Universitas Bung Hatta yang mengujungi Rumah Sakit Hewan Universitas Gadjah Mada ini yaitu Prof. Dr. Diana Kartika Rektor Universitas Bung Hatta bersama Prof. Dr. Pasymi, S.T., M.T Wakil Rektor I , Yusrizal Bakar, S.T., M.T., C.T., IPU Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan, Dr. Henry Nasution, S.T., M.T Koordinator Tim Pembukaan Prodi Baru dan Bayu Haryanto ST., M.Si. Kepala Sekretariat Rektor.(uby)