FPIK-UBH dan Konservasi Indonesia Gelar Workshop Kawasan Konservasi Daerah Sumatera Barat
Selasa, 25 Februari 2025
Konservasi Indonesia melalui program Terumbu Karang Sehat Indonesia (TeKSI), bersama dengan Fakultas dan Ilmu Kelautan Universitas Bung Hatta gelar workshop workshop perlindungan dan Pengelolaan Kawasan Konservasi Perairaan di Provinsi Sumatera Barat secara daring dan luring diruang sidang Rektor , Kampus I Universitas Bung Hatta, Ulak Karang Padang, 25/2/2025.
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor I Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Pasymi, S.T., M.T. yang dihadiri oleh berbagai instansi pemerintah daerah, Dinas Kelautan dan Perikanan, LSM, tenaga ahli dari berbagai stakeholder terkait.
Dalam sambutannya Prof. Pasyimi menyampaikan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Konservasi Indonesia yang telah menunjuk Fakultas Perikanan Universitas Bung Hatta sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan.
Disebutkan juga, bahwa workshop tersebut merupakan kolaborasi berbagai pihak dalam bidang pesisir dan kelautan, konservasi dan kelestarian lingkungan dalam menciptakan masa depan yang berkelanjutan. Kolaborasi dengan Konservasi Indonesia sangat penting untuk mendorong semua pihak untuk terlibat langsung dalam aksi-aksi konservasi.
Ia juga berharap kegiatan yang digelar tersebut semakin menguatkan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, untuk mengintegrasikan prinsip-prinsip konservasi dan keberlanjutan dalam setiap aspek kegiatan lingkungan dan di bidang pendidikan, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat.
Workshop digelar 2 sesi, sesi pertama menghadirkan 4 narasumber yakni Kepala Bidang KP3K, Dinas Kelautan dan Perikanan Sumbar dengan materi Pengelolaan Kawasan Konservasi di Perairan Sumatera Barat, Kepala UPTD KPSDKP Sumatera Barat menyampaikan materi Pengawasan dan Pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan Daerah Provinsi Sumatera Barat dan narasumber ke-3 secara daring disampaikan oleh Kepala BLUD UPTD Raja Ampat Syafri, M.Si dengan materi Pembelajaran BLUD UPTD Kawasan Konservasi Raja Ampat dan narasumber ke-4 Dr. Suparno dari FPIK Universitas Bung Hatta memaparkan materi Pembentukan BLUD Pengelola KKPD Sumatera Barat berserta analisis potensi, tantangan dan rekomendasi pengelolaannya.
Pada sesi II diskusi kelompok, dimoderatori oleh Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Bung Hatta Prof. Yusra dan difasilitator dari Konservasi Indonesia yang memandu diskusi kelompok dalam membahas identifikasi rumusan dan rekomendasi strategis perlindungan dan pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan Daerah yang mengakomodir berbagai kepentingan multi pihak.
Menggali visi bersama pendanaan berkelanjutan untuk Perlindungan dan Pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan Daerah di Sumatera Barat dan pembentukan Tim Teknis Sumatera Barat percepatan implementasi perlindungan dan pengelolaan kawasan konservasi perairan daerah di yang efektif dan berkelanjutanimplementasi perlindungan dan pengelolaan kawasan konservasi perairan daerah di provinsi sematera barat yang efektif dan berkelanjutan. (*indrawadi)