Detail Berita

3 Mahasiswa FH-UBH Tuntaskan Magang Mandiri di Kejaksaan Tinggi Sumbar, Belajar Tugas dan Peran Jaksa
3 Mahasiswa FH-UBH Tuntaskan Magang Mandiri di Kejaksaan Tinggi Sumbar, Belajar Tugas dan Peran Jaksa

Jum'at, 25 April 2025

Sebagai salah satu bentuk pengembangan kompetensi dan pengalaman di bidang hukum, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta melakukan magang di Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat dari tanggal 2 Maret sampai dengan tanggal 16 April 2025.

Magang ini diikuti oleh Muhammad Arya Saputra,Tiara Marzal Lova dan Triana Nibenia Laia mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta angkatan 2022 dibawah bimbingan Dr. Deswita rosra S.H, M.H dimulai dengan perkenalan dengan Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat beserta staf Kejaksaan dan selama magang mahasiswa didampingi oleh jaksa pembimbing lapangan dibidang pidana umum dan Datun.

Tiara menyebutkan, bahwa selama magang mereka ditempatkan di bidang yang berbeda yakni dibidang Pidana Umum dengan Jaksa Pendamping antara lain dari Aspidum, Kasi Orhada, Kasi Kamnegtibum dan Kasi Napza, sedangkan dibidang Tata Usaha Negara didampingi oleh Asdatun,Koordinator, Kasi Perdata, Kasi TUN dan Kasi Pertimbangan Hukum.

Tiara, M.Arya dan Triana mengaku senang dan puas dengan magang di Kejati Sumbar dan mengucapkan terima kasih kepada Kejati Sumbar dan Universitas Bung Hatta yang telah memberikan kesempatan dan fasilitas untuk magang.

Disebukan juga, sebagai mahasiswa Fakultas Hukum, kegiatan magang sangat bermanfaat dan menyenangkan. Selama magang bisa belajar banyak hal tentang tugas dan peran jaksa di bidang hukum dan bisa melihat langsung proses penegakan hukum yang dilakukan oleh Kejaksaan.

Hal lain menurut mereka adalah dengan diterimanya di Kejati Sumbar sebagai tempat magang mandiri adalah kebanggaan tersendiri dan membuktikan bahwa mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta tidak kalah saing dengan perguruan tinggi lain dalam proses penempatan magang.

Dari Kejati Sumbar sendiri berharap, agar magang mandiri mahasiswa dapat memanfaatkan pengalaman magang untuk mengembangkan keterampilan dan pengetahuan, serta membangun jaringan dan relasi yang bermanfaat untuk karir di masa depan.(*Ind)