16 Proposal Penelitian dan 4 Proposal PKM Dosen Universitas Bung Hatta, Lolos Hibah Pendanaan Dari Kemendikbudristek-RI
Minggu, 25 Mei 2025
Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Nomor: 0070/C3/AL.04/2025 tanggal 23 Mei 2025 tentang Pengumuman Penerima Pendanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2025, yang diterima oleh Direktur Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Bung Hatta, Dr. Popi Fauziati, S.E,M.Si.,Ak.,CA.,
Sebanyak 16 judul penelitian dan 4 judul PKM yang diusulkan oleh dosen Universitas Bung Hatta berhasil lolos seleksi dan memperoleh pendanaan dari Kemendikbudristek Tahun Anggaran 2025 dari 16.154 judul penelitian dan 3.952 judul pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang berhasil lolos seleksi dan memperoleh pendanaan.
Berikut ini adalah 16 Judul Proposal Penelitian dan 4 Proposal PKM Dosen Universitas Bung Hatta yang lolos tersebut:
1. Amelia Amir (PKM) dengan judul : Pemberdayaan Kelompok Usaha Herbal Padusi Etnobotani melalui Digitalisasi dan Manajemen berkelanjutan untuk Peningkatan Daya Saing dan Kemandirian Ekonomi Nagari Batu Busuak, Kota Padang
2. Diana Kartika (PKM) dengan judul : Pendampingan Nagari Jaho sebagai Kampung Wisata Religi untuk Memperkuat ABS-SBK Melalui Pendekatan Kearifan Lokal Berbasis Partisipatif, Berlanjutan, dan SDG's
3. Fitrina Harmaini (PKM) dengan judul : Upskilling Kompetensi Digital Guru-guru untuk Merancang Multi Media Pembelajaran Interaktif berbasis Virtual Reality di SMA N 1 Lareh Sago Kab.50 Kota.
4. Lailatul Husna (PKM ) dengan judul : Optimalisasi Peran Pokdarwis Pantai Air Manis melalui Pelatihan Bahasa Inggris berbasis Pariwisata dan Pembekalan Promosi Pariwisata secara Digital menuju Pariwisata Pantai Air Manis yang Berkelanjutan dan SDGs
5. HARFIANDRI DAMANHURI (PFR) dengan judul : Pemodelan Spasial Zonasi Ekosistem Penyu sebagai Dasar Penetapan Kawasan Konservasi Laut di Sumatera Barat
6. ADE FITRI RAHMADANI (PFR) dengan judul : Inovasi Pembelajaran Berbasis Team-Based Project Melalui Pengembangan Instrumen Aseessment Terintegrasi untuk Kompetensi Kolaborasi, Komunikasi, Problem Solving, dan Literasi Digital.
7. AZRITA (PFR) dengan judul : Inovasi Bioenkapsulasi Minyak Ikan dari Limbah untuk Pengayaan Pakan Larva Ikan Tor tambroides dalam Rangka Mendukung Ekonomi Sirkular
8. AZRITA (PPS-PTM) dengan juudl : Inovasi Pengayaan Probiotik Rumen Sapi dalam Pakan Buatan untuk Optimasi Pertumbuhan Benih Gurami Sago dalam Rangka Ketahanan Pangan.
9. DIANA KARTIKA (PFR) Implementasi Integrasi Natural Language Processing (NLP) dalam Aplikasi LIKARI untuk Pembelajaran Kosakata Bahasa Jepang.
10. ELFIONDRI (PT-LM) dengan juudl : Pengembangan interpretasi warisan budaya, Virtual Reality, dan Bahasa Inggris pariwisata Warisan Dunia Sawahlunto berbasis Web dengan AI-Chatbots untuk Pariwisata.
11. ENJONI (PFR) dengan juudl : Reka Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbasis Masalah terintegrasi Etno-pedagogy Budaya Minang Kabau Berbantuan Media Virtual Reality Pada Materi IPA SD.
12. FIVI ANGGRAINI (PFR) dengan judul: Pengembangan Model Percepatan Transformasi Digital untuk Meningkatkan Daya Saing, dan Kinerja Inovasi UKM Berkelanjutan di Sumatera Barat.
13. HENRY NASUTION (PFR) dengan judul : Inovasi Teknologi Penyimpanan Insulin untuk Meningkatkan Aksesibilitas bagi Pasien Diabetes.
14. HERI EFFENDI (PFR) Reka Integrated Artificial Intelligence dalam Video Pembelajaran IPS Berbasis Kearifan Lokal Untuk Menumbuhkembangkan Sustainability Education Siswa SMA.
15. MARIA ULFAH (PFR) Eksplorasi Multifungsi Kaolin Bangka pada Sintesis Zeolite A Exstruded dan Aplikasinya pada Proses Dehidrasi Etanol.
16. RENI DESMIARTI (PT-LP) dengan judul: Implementasi Pengolahan Limbah Cair Kelapa Sawit dan Elektroplating dengan Sistem Kombinasi Plasma dan Elektrokoagulasi.
17. RIKA DESIYANTI (PFR) dengan judul: Model Pengembangan Kinerja Usaha Berkelanjutan UKM Perempuan Mentawai melalui Penggunaan Fintech/Financial Technology Untuk Ketahanan Ekonomi.
18. SUPARNO (PPS-PTM) Strategi Pengelolaan Ikan Kakatua melalui Aspek Biologi Sebagai Upaya Konservasi di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat.
19. WAHYUDI PUTRA UTAMA (PFR) Digitalisasi Tata Kelola dan Pemantauan Kinerja Proyek Pemerintah Untuk Meningkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pembangunan Infrastruktur Daerah.
20. YUSRI WAHYUNI (PFR) dengan judul: Perancangan Model Konseptual Edukasi Literasi Numerasi dalam Konteks Pencegahan Stunting bagi Ibu Rumah Tangga di Daerah 3T Kepulauan
Rektor Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Diana Karitka, menyampaikan apresiasi atas pencapai dosen Universitas Bung Hatta di bidang Penelitian dan PkM tersebut dan menyampaikan, bahwa keberhasilan tersebut menjadi motivasi untuk terus meningkatkan mutu dan jumlah proposal yang dikirimkan ke tingkat nasional. (*Ind)