Universitas Bung Hatta

Menuju Perguruan Tinggi Berkelas Dunia

Bg Universitas Bung Hatta
UBH Terima 2.600 Mahasiswa Baru. Biaya Masuk hanya Rp.4 Juta
Minggu, 01 Mei 2011 Informasi Kampus

UBH Terima 2.600 Mahasiswa Baru. Biaya Masuk hanya Rp.4 Juta

Tahun Akademik 2011/2012, Universitas Bung Hatta (UBH) menerima sebanyak 2.600 mahasiswa baru untuk 29 Program Studi yang tersebar di 7 Fakultas, ke 27 dari Program Studi telah terakreditasi BAN-DIKTI, sementara 2 prodi lagi dalam proses. Hal itu disampaikan Rektor UBH Prof. Dr. Hafrijal Syandri, MS, di ruangan kerjanya (Sabtu,30/4).

Hafrijal juga mengingatkan calon mahasiswa, agar memilih program studinya yang sudah terakreditasi di PTN/PTS pilihan. "Program studi yang telah terakreditasi menunjukan pengakuan pemerintah terhadap keberadaan atau eksistensi program studi tersebut, selain itu akreditasi menunjukan pengakuan pemerintah atas kualitas program studi yang bersangkutan," ujar Hafrijal.

Ia juga mengatakan, sejalan dengan pembangunan kampus II di Aia Pacah, pembangunannya terus di genjot, dan saat ini sudah mendekati 52 % lebih, dan di targetkan dalam tahun akademik 2011/2012, atau sekitar bulan September sudah bisa digunakan.