Bupati Sijunjung Terima 152 Mahasiswa KKN-PPM UBH
Selasa, 03 Juli 2012
Bupati Kab.Sijunjung Yuswir Arifin, didampingi Medison, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Nagari Kabupaten Sijunjung, menerima 152 mahasiswa Universita Bung Hatta yang akan melakanakan Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) dari 2 Juli 15 Agustus 2012, di lima kenagarian di dua kecamatan Sijunjung, di gedung Pancasila, Senin (2/7).Sebelum rombongan mahasiswa itu diterima secara resmi, terlebih dahulu di tanda tangani naskah MoU antara Bupati Sijunjung dengan Rektor Universitas Bung Hatta tentang pelaksanaan KKN-PPM.
Penandatanganan naskah MoU tersebut juga dihadiri oleh Camat Kamang Baru dan Camat Lubuk Tarok dan Wali Nagari Sungai Lansek, Muaro Takung, Kamung Dalam, Silongo dan Wali Nagari Latang lokasi pelaksanaan KKN-PPM. Sementara Rektor UBH Prof.Dr.Hafrijal Syandri di dampingi Wakil Rektor III dan Kordinator Kabupaten serta lima dosen pendamping.
Dalam laporannya Medison menyebutkan di Kab.Kabupaten Sijunjung, selain UBH yang melaksanakan KKN-PPM juga dari UNAND, IAIN-IB, ISI Padang Panjang, STAI-SN dan STIT AL Yaqin yang akan berlangsung sampai dengan bulan September nanti.
Bupati Sijunjung Yuswir Arifin dalam sambutannya berharap kepada seluruh mahasiswa agar melaksanakan KKN-PPM dengan sebaik-baiknya.
Jangan KKN-PPM hanya sekedar untuk memenuhi persyaratan perkuliahan, tapi upayakan supaya mempunyai arti dan berdampak positif terhadap kemajuan daerah dan masyarakat,
Ia menambahkan dalam pelaksanaan KKN-PPM, diharapkan mahasiswa dapat menumbuhkan motivasi dan etos kerja masyarakat dalam memanfaatkan potensi yang dimiliki guna peningkatan kesejahtraan sosial ekonomi.
Selama pelaksanaan KKN-PPM para Camat, walinagari, kepala jorong dan masyarakat, selain memfasilitasi pelaksanaan KKN-PPM, bupati juga berharap menyediakan pemondokan yang representatif untuk mahasiswa.
Rektor UBH menyebutkan, pelaksanaan KKN-PPM UBH periode kedua ini diikuti oleh 1690 mahasiswa yang tersebar di 53 kenagarian di Kabupaten Agam,Tanah Datar,Pesisir Selatan,Pasaman Barat, Pasaman, Padang Pariaman dan Sijunjung.
Senada dengan Bupati Sijunjung, Rektor UBH pun juga berharap kepada jajaran Pemkab Sijunjung dan Pemkab lainnya dan masyarakat menerima dan membimbing mahasiswa yang KKN-PPM, supaya mereka bisa mengaplikasikan imu yang diperoleh di bangku perkuliahan sebagaimana mestinya di tengah masyarakat. (*