Detail Berita

Bukti Komitmen Pelaksanaan Praktisi Mengajar Berkelanjutan, Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta Tekan MoU Dengan PT Kohken Watertech Indonesia
Bukti Komitmen Pelaksanaan Praktisi Mengajar Berkelanjutan, Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta Tekan MoU Dengan PT Kohken Watertech Indonesia

Selasa, 09 Juli 2024

Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta berkomitmen untuk melaksanakan Program Praktisi Mengajar (PKM) merupakan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang diluncurkan oleh Kemendikbudristek sejak tahun 2022.

Penguatan komitmen tersebut dibuktikan dengan ditandatanganinya naskah MoU yang ditandatangani antara Dekan Fakultas Teknologi Industri Universitas Bung Hatta Prof. Dr.Eng.,Reni Desmiarti, ST., MT dengan Nofrizon Rahman, Manajer Teknik PT Kohken Watertech Indonesia, di ruang EPC Collaboration Center PT PP, Jalan TB Simatupang 57 Jakarta Selatan, Selasa,9/7/2024.

Dalam acara penandatangan MoU tersebut Dekan FTI Universitas Bung Hatta, didampingi ketua program studi Teknik Kimia Dr. Firdaus dan sekretaris prodi Teknik Kimia Amelia Amir, PhD, hadir juga Nofri Naldi, M.Si. yang sedang menyiapkan proposal disertasi doktoralnya tentang pengolahan limbah. Sementara Manajer Teknik PT Kohken Watertech Indonesia, Nofrizon Rahman didampingi tenaga ahlinya, Maulana Yusuf Rosadi, ST., M.Eng., PhD. yang juga alumni Teknik Kimia Universitas Bung Hatta.

MoU yang disepakati kedua belah pihak, selain penguatan program praktisi mengajar, juga disepakati pengadaan alat penelitian limbah cair, karena PT Kohken salah satu perusahaan yang ikut serta dalam tahap konstruksi unit pengolahan limbah cair dan emisi pabrik CPO.

Dekan Fakultas Teknologi industri Universitas Bung Hatta bekerjasama dengan PT Kohken Watertech sebagai bentuk kelanjutan penelitian pengolahan limbah cair pabrik CPO.

Disebutkan Prof Reni, PT Kohken memiliki rekam jejak yang mumpuni dalam aplikasi pengolahan limbah automotif dan pengolahan emisi incenerator menggunakan wet scrubber dan tertarik untuk ikut mengembangkan instalasi pengolahan limbah pabrik CPO.

Ditambahkan Prof.Reni, PT Kohken juga berpengalaman dalam mengkonstruksi unit pengolahan limbah sehingga bisa membantu peneletiannya dalam pembuatan unit pengolah limbah yang dibutuhkan sesuai desain yang disiapkan, baik dalam skala labor, skala pilot, maupun untuk aplikasi di pabrik.

“Dalam beberapa tahun terakhir Prodi Teknik Kimia Universitas Bung Hatta beberapa tahun terakhir ikut mendampingi industri CPO dalam penanganan Limbah Cair dan Penanganan Emisi Pabrik dan Nofrizon Rahman banyak pengalaman sebagai praktisi dan siap berkolaborasi untuk tahap konstruksi unit pengolahan emisi incenerator pabrik CPO, sebagai praktisi mengajar, ia akan berkunjung ke Prodi Teknik Kimia pada bulan September 2024 nanti” imbuh Prof.Reni. (*Ind/fir)